Respon Joe Biden Atas Invansi yang Dilakukan Rusia Terhadap Ukraina

24 Februari 2022, 17:18 WIB
Respon Joe Biden atas Penyerangan Rusia Terhadap Ukraina /Instagram/@joebiden

BeritaSampang.com - Ketegangan Rusia dan Ukraina mulai memuncak, pihak Rusia telah melakukan beberapa serangan di perbatasan Ukraina.

Bukan hanya itu tentara Rusia telah masuk di beberapa arah untuk melakukan serangan dan operasi militer.

Hal tersebut membuat presiden Amerika Joe Biden angkat suara atas tindakan Rusia tersebut.

Baca Juga: Lirik dan Chord Gitar Lagu 'Pacar Rahasia' Cappucino

Joe Biden meminta agar Rusia bertanggung jawab atas tindakan yang dilakukan pada Ukraina.

Hal itu disampaikan oleh Joe Biden melalui akun Twitter pribadinya yang diunggah pada Kamis, 24 Februari 2022.

Dikutip BeritaSampang.com dari Portal Berita SeputarTangsel.com yang berjudul "Joe Biden Kecam Aksi Invasi Rusia ke Ukraina: Amerika dan Sekutu Bersatu, Dunia Akan Minta Pertanggungjawaban"

Baca Juga: Link Live Streaming Lazio VS Porto Leg Kedua Babak Gugur Liga Europa Jumat 25 Februari 2022

"Rusia sendiri yang bertanggung jawab atas kematian dan kehancuran yang akan ditimbulkan oleh serangan ini," kata Joe Biden yang dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @POTUS pada Kamis, 24 Februari 2022.

Oleh karena itu, Amerika Serikat beserta Sekutu akan bersatu dan mengambil jalan tegas atas operasi militer Rusia ke Ukraina.

"Dan Amerika serta Sekutu dan mitranya akan merespons dengan cara bersatu dan tegas," ujar Joe Biden.

Baca Juga: Berikut 7 Penyebab Kaki Kesemutan yang Jarang Diketahui Menurut Dr. Saddam Ismail

"Dunia akan meminta pertanggungjawaban Rusia," tambahnya.

Teranyar, Kementerian Pertahanan (Kemenhan) Rusia mengumkan bahwa mereka berhasil melumpuhkan infrastruktur militer di pangkalan udara dan pertahanan udara Ukraina.

Sedikitnya delapan orang tewas dan sembilan lainnya terluka akibat serangan dari militer Rusia tersebut.

Delapan orang tewas dan sembilan lainnya terluka akibat tembakan mortir Rusia.***

(Rachman Abdullah Bayu H/SeputarTangsel)

Baca Juga: Ingin Allah Swt Kabulkan Hajatmu? Inilah Dzikir yang Diajarkan Oleh Syekh Ali Jaber

 

Editor: Imron Basuki Rahmat

Sumber: Seputar Tangsel

Tags

Terkini

Terpopuler