Anthony Sinisuka Ginting Kandaskan Perlawan Tunggal Putra Denmark Melalui Drama Rubber Game

- 31 Juli 2021, 14:48 WIB
Anthony Sinisuka Ginting atlet Tuggal Putra Indonesia
Anthony Sinisuka Ginting atlet Tuggal Putra Indonesia /instagram/@sinisukaanthony/

Beritasampang.com – Atlet Bulu Tangkis Indonesia Anthony Sinisuka Ginting tatap semi final Olimpiadae Tokyo 2020 setelah menang melawan atlet dari Denmark anders antonsen pada sabtu, 31 juli 2021.

Tampil sebagai tunggal putra Indonesia Anthony tampil ciamik saat melawan tuggal putra Denmark Anders Antonsen. Bermain di Musashino Forest Sport Plaza Anthony sempat kalah di set kedua, dan harus  dipaksa bermain rubber game untuk menentukan siapa yang akan lolos ke babak selanjutnya.

Baca Juga: Situs Resmi Miliki Setkab Mengalami Peretasan

Bermain dengan sangat ketat di game ketiga, poin demi poin saling didapatkan dari kedua pemain. Dan akhirnya selepas interval game ketiga Anthony Lebih mampu memaksimalkan alur permainan dan menyudahi perlawanan Anders Antonsen dengan kemenangan.

Hasil pertandingan tersebut berkesudahan dengan skor 21-18, 21-15,21-18.

Ini merupakan pertemuan keempat antara Anthony Sinisuka Ginting dengan Anders Antonsen, yang mana sebelumnya mereka pernah bertemu di ajang Malaysia Master 2018, China Open 2019, dan Indonesia Master 2020 yang mana pertemuan tersebut di dominasi oleh kemenangan Anthony Sinisuka Ginting.

Baca Juga: Pemain Keturunan Indonesia, Noah Gesser Dikabarkan Meninggal Dunia Dalam Kecelakaan Mobil

Pada laga semi final nanti,  Anthony Sinisuka Ginting akan menunggu pemenang antara Chen Long (China) vs Chou Tien-Chen (Taiwan).

Dan sementara partai semifinal yang lainnya mempertemukan Kevin Cordon (Guatemala) vs Viktor Axelsen (Denmark).***

Editor: Imron Basuki Rahmat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini