Piala Presiden 2022: Widodo Tegaskan Tak Akan Cederai Fair Play

- 21 Juni 2022, 09:37 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Widodo Cahyono Putro tegaskan siap bermain all out saat melawan Persib Bandung.
Pelatih Bhayangkara FC, Widodo Cahyono Putro tegaskan siap bermain all out saat melawan Persib Bandung. /Pialapresiden.id

BeritaSampang.com- Meski hasil imbang sudah cukup untuk mengantarkan Bhayangkara FC lolos ke babak selanjutnya. Namun Pelatih Bhayangkara FC, Widodo Cahyono Putro tetap mengincar poin penuh saat menghadapi Persib Bandung pada laga pamungkas Grup C Piala Presiden 2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa, 21 Juni 2022.

Eks pelatih Persita Tangerang itu menegaskan bahwa pihaknya tidak ingin mencederai nilai fair play. Sehingga Widodo meminta anak asuhnya untuk tampil fight menghadapi Persib.

Laga Bhayangkara FC vs Persib Bandung menjadi penentu nasib bagi Bali United yang kemarin berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 saat menghadapi Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Piala Presiden 2022: Sergio Akui Tak Ada Tekanan Jelang Derby Jateng

Pasalnya jika salah satu dari Bhayangkara FC atau Persib Bandung menelan kekalahan. Maka peluang Bali United untuk lolos ke babak selanjutnya terbuka lebar.

Untuk itu Widodo memastikan bahwa timnya tidak akan bermain aman dan tetap mengincar poin penuh.

“Saya hanya sedikit nasehat ke pemain tentang hakikat dari kompetisi dan pertandingan itu apa, yaitu kemenangan,” tutur Widodo dikutip BeritaSampang.com dari laman pialapresiden.id.

Baca Juga: Piala Presiden 2022: Hadapi Derby Jateng, Jacksen Nilai Persiapan Persis Jauh Lebih Baik

“Saya tidak banyak motivasi ke pemain hanya minta tunjukkan hakikat kompetisi. Yang lain hanya faktor penunjang seperti fair play, bermain baik,” imbuhnya.

Halaman:

Editor: Imron Basuki Rahmat

Sumber: pialapresiden.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah