Piala Presiden 2022: Borneo-Barito Berbagi Poin, RANS Raih Kemenangan Telak, Update Klasemen Grup B

- 23 Juni 2022, 09:02 WIB
Borneo FC hanya bisa bermain imbang 0-0 saat menghadapi PS Barito Putera pada lanjutan Grup B Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda kemarin
Borneo FC hanya bisa bermain imbang 0-0 saat menghadapi PS Barito Putera pada lanjutan Grup B Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda kemarin /pialapresiden.id

 

BeritaSampang.com- Lanjutan Grup B Piala Presiden 2022, Borneo FC hanya bisa bermain imbang 0-0 saat menghadapi PS Barito Putera pada laga bertajuk Derby Papadaan tersebut. Bermain di depan publiknya sendiri di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu, 21 Juni 2022 kemarin.

Borneo FC sejatinya mampu menguasai jalannya permainan namun rapatnya lini belakang PS Barito Putera dan kurang tenangnya penyelesaian akhir pemain Borneo FC. Membuat mereka kesulitan untuk mencetak gol ke gawang lawan.

Bahkan Borneo FC memiliki keunggulan jumlah pemain saat pemain PS Barito Putera, Frank Sokoy diganjar kartu merah oleh wasit di babak kedua setelah memperoleh dua kali kartu kuning.

Baca Juga: Sadio Mane: Jurgen Klopp Sedih Tentang Kepergian Saya ke Bayern Munich

Keunggulan jumlah pemain gagal dimanfaatkan Hendro Siswanto dkk untuk menjebol gawang PS Barito Putera. Sementara PS Barito Putera yang lebih memilih bermain menunggu juga tidak tinggal diam.

Beberaopa kali pemain PS Barito Putera mampu menciptakan peluang berbahaya di depan gawang Borneo FC melalui skema serangan balik. Tim berjuluk Laskar Antasari itu sempat membuat peluang berbahaya ketika sepakan Renan Alves melalui tendangan bebas membentur sisi tiang gawang sebelah kanan Borneo FC.

Dengan hasil imbang tersebut membuat kedua tim harus puas dengan tambahan satu poin. Borneo FC mengoleksi empat poin dan PS Barito Putera mengoleksi lima poin hasil.

Di laga Grup B lainnya, RANS Nusantara FC meraih kemenangan telak 5-1 saat menghadapi Persija Jakarta yang menurunkan skuad mudanya. Lima gol kemenangan tim berjuluk The Prestige itu dicetak oleh striker anyar mereka, Septian Satria Bagaskara di menit ke 16, Edo Febriansah di menit ke 45, Kodai Lida di menit ke 58, David Laly di menit ke 71, dan pemain gaek, Cristian Gonzales di menit ke 85 melalui eksekusi penalti.

Halaman:

Editor: Imron Basuki Rahmat

Sumber: pialapresiden.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x