Piala Presiden 2022: Barito Berbagi Poin Dengan Madura, Borneo Berhasil Comeback, Update Klasemen Grup B

- 26 Juni 2022, 07:30 WIB
Update klasemen Grup B Piala Presiden 2022, PS Barito Putera berbagi poin dengan Madura United, Borneo FC berhasil comeback lawan Persija Jakarta/
Update klasemen Grup B Piala Presiden 2022, PS Barito Putera berbagi poin dengan Madura United, Borneo FC berhasil comeback lawan Persija Jakarta/ /pialapresiden.id//

BeritaSampang.com - PS Barito Putera harus puas berbagi poin saat bersua Madura United pada lanjutan pertandingan Grup B Piala Presiden 2022.

Bertanding di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu, 25 Juni 2022, Pelatih PS Barito Putera, Dejan Antonic sejatinya berambisi mengincar kemenangan guna menjaga peluang lolos ke babak 8 besar.

Sejak kick off berjalan, kedua tim sama-sama tampil impresif. Beberapa kali kedua tim saling mengancam gawang lawan masing-masing.

Baca Juga: Jadwal SCTV Hari Ini, Minggu 26 Juni 2022 Lengkap

Madura United berhasil unggul terlebih dahulu di menit ke 38 melalui gol yang dicetak Selwan Al Jaberi memanfaatkan crossing dari Rifaldi Bawuo.

Mampu unggul terlebih dahulu, membuat para pemain Madura United terus meningkatkan intensitas serangan.

Namun serangan balik cepat PS Barito Putera membuat lini pertahanan tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu kalang kabut.

Hasilnya PS Barito Putera memperoleh hadiah tendangan penalti dari wasit setelah pemain Madura United melakukan pelanggaran di kotak penalti.

Striker PS Barito Putera asal Brasil, Rafael Silva yang ditunjuk sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya dengan baik.

Tendangan Rafael Silva yang mengarah ke pojok kiri gawang Madura United gagal diantisipasi Miswar Saputra.

Halaman:

Editor: Nurul Azizah

Sumber: Piala Presiden


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x