Memilih Cinta Pilihan (bagian 3) 'Be A Super Woman'

- 20 Desember 2021, 11:11 WIB
Memilih Cinta Pilihan (bagian 3) "Be A Super Woman"
Memilih Cinta Pilihan (bagian 3) "Be A Super Woman" /Imroatul Hasanah /

 

BeritaSampang.com - Memilih Cinta Pilihan (bagian 3)

Satu kenyataan yang pahit adalah apabila seorang wanita memiliki lelaki yang akhirnya membawa malapetaka dalam hidupnya, maka ini bukan kesalahan pihak lelaki tetapi wanita itu sendiri.

Oleh sebab itu, dianjurkan semua wanita terutama bagi mereka yang belum menikah ataupun yang sudah menikah sekalipun, hendaknya Anda berhati-hati dalam memilih partner hidup Anda.

Baca Juga: Memilih Cinta Pilihan (bagian 1) Be A Super Woman.

Sekali saja keliru memilih pasangan hidup/suami maka Anda akan menyesal berkepanjangan. Dan biasanya penderitaan Anda akan memupus bila diakhiri dengan perceraian.

Maka mulai sekarang cobalah Anda diam diam menilai partner Anda (baik suami maupun calon suami Anda).

Sesungguhnya dari sikap, cara bicara, berpakaian, memandang dan semua yang ada pada lelaki itu dapat kita nilai.

Maksudnya menilai sikap serta kejiwaannya oleh Alam Pease dalam hal ini dikatakan dengan Body language (bahasa tubuh).

Tapi jika kita bicara masalah bahasa tubuh teori yang digunakan ilmuwan tersebut, agaknya terlalu rumit oleh sebab itu untuk memudahkan Anda dalam menilai suami atau calon suami Anda, maka kini Anda diajak mengenalnya dari sisi yang mudah diamati.

Baca Juga: Memilih Cinta Pilihan (bagian 2) Be A Super Woman

Misalnya Anda bisa menilai suami/lelaki tentang sikapnya dari cara makan di meja makan, atau menilainya dengan cara mengerling mengapa ia memakai semir rambut dan lain sebagainya.

Mengapa kita mempelajari tentang laki-laki, bukankah yang kita bicarakan tentang hal-hal yang berhubungan dengan wanita?

Baca Juga: Dalam Kehidupan Anda, Apakah Cinta Itu Penting? Be A Super Woman

Mengapa yang kita bicarakan saat ini adalah tentang seluk beluk wanita, namun alangkah baiknya anda dapat mengenal watak-watak serta jiwa lelaki.

Bukankah seorang lelaki sebagai pelengkap hidup wanita? Di atas dikatakan bahwa memiliki lelaki atau calon suami harus berhati-hati. Sekali keliru akan menyesal berkepanjangan.

Penulis: Larasati Santoso Putri
Buku: Be A Super Woman
Hal: 50-52***

Baca Juga: Menjadi Wanita yang Berkepribadian Sempurna Be A Super Woman

Editor: Solehoddin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini