Kesombongan Timbul Karena Adanya Anggapan Bahwa Dialah yang Suci Sendiri Di Dunia Ini

- 30 Januari 2022, 20:07 WIB
Ilustrasi wanita karir. /PIXABAY
Ilustrasi wanita karir. /PIXABAY /

 

BeritaSampang.com - Kesombongan itu timbul karena adanya anggapan bahwa dialah yang suci sendiri di dunia ini. Seorang orang lain itu dianggapnya tak suci, banyak dosa dan anggapan-anggapan semacam itu ada pada benaknya.

Dalam hal ini La Rose menekankan bahwa kesombongan bukan hanya melanda orang yang berharta, tetapi dapat juga melanda orang yang merasa sok suci sendiri.

Mungkin anda pernah juga mendengar mereka yang bercerita tentang keadaan diri atau keluarga mereka yang terdiri dari orang-orang yang jujur dan suci.

Baca Juga: Wanita yang Berpendidikan Tinggi Cenderung Congkak dan Sombong Ini Senang Menyalahkan Orang Lain

Keluarga yang tak pernah menjamah minuman keras seumur hidupnya, yang tidak pernah mendengarkan lagu lagu klasik (apakah itu Beethoven atau Bech), mereka hanya membaca buku-buku klasik dan ilmiah.

Dalam keluarga mereka tidak pernah ada skandal masalah hubungan lelaki dan perempuan atau yang mereka sebut cinta murahan.

Anda kecenderungan untuk menjadi sombong tatkala merasakan bahwa keluarganyalah yang paling bermoral, mereka tidak pernah dilanda frustasi karena mereka tabah dan mapan.

Baca Juga: Menjadi Wanita Super Dengan Menjadi Wanita yang Seharusnya Tidak Perlu Bersifat Sombong

Merasakan sebagai manusia. Keluarga, wanita yang beruntung karena selama hidup dalam batas-batas nilai luhur merupakan hal yang lumrah. Tetapi untuk tetap rendah hati dalam keadaan serupa adalah pantulan dari kepribadian yang mapan.

Malahan dalam kitab-kitab suci "kesombongan" itu dimasukkan dalam ketegori "pembunuh yang paling dilaknat".***

Editor: Solehoddin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x