Profil dan Rekam Jejak Marc Klok, Pemain Timnas Yang Cetak Gol Debutnya Di Laga Indonesia VS Kuwait

- 9 Juni 2022, 16:06 WIB
Profil dan Rekam Jejak Marc Klok, Pemain Timnas Yang Cetak Gol Debutnya Di Laga Indonesia Vs Kuwait /
Profil dan Rekam Jejak Marc Klok, Pemain Timnas Yang Cetak Gol Debutnya Di Laga Indonesia Vs Kuwait / /Tangkapan layar /Video.com//

BeritaSampang.com - Berikut, mari simak pembahasan mengenai profil dan rekam jejak Marc Klok, salah satu pemain lini tengah Timnas Indonesia yang cetak debut gol di laga Kualifikasi Piala Asia 2023, Indonesia Vs Kuwait.

Marc Klok melakukan debutnya dengan Timnas senior Indonesia pada laga persahabatan melawan Bangladesh pada hari Rabu, 1 Juni 2022.

Tetapi gol pertama Marc Klok baru ia cetak ketika berpartisipasi dalam Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Kuwait pada hari Rabu 8 Juni 2022.

Baca Juga: Hukum dari Inseminasi Buatan dan Bayi Tabung

Marc Klok menyumbangkan satu gol lewat tendangan penalti setelah Rachmat Irianto dilanggar kiper Kuwait di kotak terlarang itu.

Eksekusi apik ke sisi kiri gawang mampu memperdayai penjaga gawang dari Timnas Kuwait yang justru melompat ke kanan.

Perlu diingat, Marc Klok merupakan pemain naturalisasi yang sebelumnya berkebangsaan Belanda yang kini resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Marc Klok mengungkapkan bahwa dirinya mempunyai darah Indonesia melalui garis keturunan kakek buyutnya yang lahir di Makassar, Sulawesi Selatan.

Baca Juga: SBS Umumkan Bakal Rilis Taxi Driver Season 2, Siapa Saja Pemerannya?

Marc Klok resmi menjadi WNI pada 12 November 2020, meski begitu ia tidak bisa langsung membela Timnas karena masih terkendala aturan FIFA.

Halaman:

Editor: Nurul Azizah

Sumber: Portal Grobogan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x