Resep Cemilan Berbuka Puasa Lumpia Enak Tanpa Garam

- 23 April 2022, 14:29 WIB
Lesti Kejora berbagi resep cara membuat lumpia isi bihun.
Lesti Kejora berbagi resep cara membuat lumpia isi bihun. /YouTube/Leslar Entertainment/

 

BeritaSampang.com - Agar keluarga di rumah tidak bosan dengan menu buka puasa yang itu-itu saja, cobalah setiap harinya membuat kudapan yang berbeda-beda.

Banyak makanan yang bisa diolah agar keluarga dirumah semakin semangat dalam menyantap buka puasa.

Makanan yang di goreng tidak dapat dipungkiri menjadi primadona saat berbuka puasa keluarga di rumah.

Baca Juga: Resep Sederhana Mi Nyemek Enak, Gurih Untuk Santap Sahur dan Buka Puasa

Seperti dilansir BeritaSampang.com dari PikiranRakyat.com berjudul, "Menu Buka Puasa Ramadhan 2022: Resep Takjil Lumpia Goreng Isi Daging Tanpa Garam"

Resep praktis untuk menu buka puasa sangat membantu agar waktu dan tenaga bisa lebih leluasa menjelang waktu berbuka.

Chef Ucu Sawitri membagikan resep takjil sehat berupa lumpia goreng isi daging sapi tanpa garam namun tetap mengenyangkan perut.

Baca Juga: Minuman Khas Philipina Buko Pandan Sangat Cocok Untuk Buka Puasa, Yuk Ikuti Resepnya

Pakar nutrisi Nazhif Gifari, S.Gz, M.Si mengatakan garam bisa diganti dengan penyedap rasa bumbu umami guna menghindari penyakit tidak menular seperti hipertensi hingga penyakit jantung.

Takjil merupakan salah satu tradisi yang identik di Ramadhan, dikenal sebagai makanan atau minuman kecil pengawal buka puasa sebelum lanjut menyantap menu utama.

Takjil minuman biasanya yang segar dan praktis ketika dikonsumsi saat buka puasa, karena setelah seharian penuh berpuasa dan beraktivitas.

Baca Juga: Olahan Labu Kuning Sangat Nikmat dan Menggugah Selera, Cocok Sebagai Menu Andalan Berbuka Puasa

Bahan dan cara membuat lumpia goreng isi daging tanpa garam ini cenderung mudah dan praktis, sehingga tidak memakan waktu dan tenaga yang banyak. Berikut cara membuat resep takjil lumpia goreng isi daging tanpa garam

Bahan:

- 12 lembar kulit lumpia
- 200 gram daging sapi giling
- 80 gram wortel
- 1/2 butir bawang bombay
- 3 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang
- 1 sendok teh bumbu penyedap Ajinomoto
- Minyak goreng secukupnya

Baca Juga: Bisa di Buat Sendiri di rumah, Es Kopi Latte Ala-Ala Coffee Mahal

Cara membuat:

1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu dan harum, setelah itu masukkan daging dan wortel hingga matang
2. Tambahkan penyedap rasa
3. Masukkan daun bawang
4. Siapkan kulit lumpia, masukkan adonan isian dan lipat seperti amplop
5. Goreng dalam minyak panas sampai berubah warna menjadi kecoklatan.***(Ikbal Tawakal/PikiranRakyat)

Editor: Solehoddin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah