Mempersiapkan Kematian; Firman Allah Swt dalam Al-Qur'an Surah An-Nahl Ayat 28.

- 25 Desember 2021, 11:55 WIB
Ilustrasi 3 syarat taubat diterima Allah SWT.
Ilustrasi 3 syarat taubat diterima Allah SWT. /Pexels/Ali Arapoglu

 

BeritaSampang.com - QUR'AN ASY-SYIFAA' (SYAMIL QUR'AN)
Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman dalam Qur'an Surah An-Nahl Ayat 28

الَّذِيْنَ تَتَوَفّٰٮهُمُ الْمَلٰٓئِكَةُ ظَا لِـمِيْۤ اَنْفُسِهِمْ ۖ فَاَ لْقَوُا السَّلَمَ مَا كُنَّا نَـعْمَلُ مِنْ سُوْٓءٍ ۗ بَلٰۤى اِنَّ اللّٰهَ عَلِيْمٌ بِۢمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَ
allaziina tatawaffaahumul-malaaa-ikatu zhoolimiii angfusihim fa alqowus-salama maa kunnaa na'malu ming suuu, balaaa innalloha 'aliimum bimaa kungtum ta'maluun

"(yaitu) orang yang dicabut nyawanya oleh para malaikat dalam keadaan (berbuat) zalim kepada diri sendiri, lalu mereka menyerahkan diri (sambil berkata), "Kami tidak pernah mengerjakan sesuatu kejahatan pun." (Malaikat menjawab), "Pernah! Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang telah kamu kerjakan.""
(QS. An-Nahl 16: Ayat 28)

Baca Juga: Bintang Sebagai Petunjuk Arah; Qur'an Surah An-Nahl Ayat 16.

*Mempersiapkan Kematian*

Selain ayat Al-Qur'an, banyak pula hadits yang mengingatkan kematian agar kita siap menghadapinya.
Imam Al Hakim meriwayatkan bahwa ada seorang laki-laki ansar datang kepada Rasulullah saw. dan bertanya,

"Wahai Rasulullah, manakah di antara kaum mukmin yang paling utama?" Beliau menjawab, "Yang paling baik akhlaknya."

Baca Juga: Manfaat Zaitun, Kurma, dan Anggur; Qur'an Surah An-Nahl Ayat 11.

Dia bertanya lagi, "Manakah di antara kaum mukmin yang paling cerdas?"

Beliau menjawab, "Yang paling banyak mengingat kematian dan yang paling bagus persiapannya setelah kematian. Mereka itu orang-orang yang cerdik."

Sumber: Qur'an Asy-Syfaa' (Syamil Qur'an) Hafalan Terjamah & Tajwid berwarna metode tikrar dilengkapi dengan materi-materi kesehatan menurut Islam.***

Baca Juga: Manfaat Bulu Hewan; Firman Allah Swt dalam Al-Qur'an Surah An-Nahl Ayat 5.

Editor: Solehoddin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah