Salurkan Aspirasi Rakyat, Aliansi BEM Sampang Adakan Aksi Demonstrasi Di Kantor DPRD Sampang

- 11 April 2022, 14:14 WIB
Aliansi BEM Sampang melakukan aksi demonstrasi di depan gedung DPRD Sampang.
Aliansi BEM Sampang melakukan aksi demonstrasi di depan gedung DPRD Sampang. /

Berita Sampang.com - Persatuan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) Sampang melakukan aksi demonstrasi pada hari ini Senin, 11 April 2022 di depan kantor DPRD kabupaten Sampang.

Aksi tersebut di ikuti oleh kurang lebih 400 mahasiswa dari 15 kampus yang berada di kabupaten Sampang. 

Aksi tersebut bertujuan Murni untuk menyalurkan Aspirasi masyarakat kepada para wakil-wakil rakyat di Sampang mengenai berbagai keluhan yang terjadi akhir-akhir ini.

Baca Juga: Surat Ali Imran Ayat 146 Lengkap dengan Terjemah dan Tafsirnya

"Aksi ini murni untuk menyalurkan suara masyarakat kepada orang yang benar-benar diharapkan akan mendengarkan keluhan rakyat, yakni para wakil-wakil rakyat". Ucap sohibul selaku BEM STKIP PGRI Sampang. 

Adapun tuntutan-tuntutan yang disampaikan para mahasiswa yaitu, Menolak kenaikan BBM, menolak kenaikan harga bahan pokok, menolak kenaikan PPN, menolak penundaan pemilu, serta menolak presiden 3 periode. 

"Ada beberapa tuntutan yang mahasiswa bawa untuk wakil rakyat daerah Sampang yaitu, Menolak kenaikan harga BBM, bahan Pokok dan juga PPN, serta menolak penundaan pemilu di 2024 nanti, dan juga menolak presiden 3 periode". Lanjut sohibul.

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV, Senin 11 April 2022: Trio Gabut Kursus Iman, Para Pencari Tuhan Jilid 15, Dewi Rindu

Aksi demonstrasi tersebut akhirnya Berbuah manis, Ketua DPRD Sampang keluar menemui para demonstrasi dan menandatangani tuntutan-tuntutan tertulis yang dilayangkan oleh para mahasiswa. 

"Alhamdulillah, tuntutan-tuntutan kami di respon dengan baik, Bapak DPRD Sampang sudah menandatangani, dan akan mengirimkannya ke pihak DPRD Pusat."Tambah Sohibul. 

Halaman:

Editor: Nurul Azizah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x