Surat Al Mulk Ayat 2 Lengkap dengan Terjemah dan Tafsirnya

- 25 Juni 2022, 07:35 WIB
Surat Al Mulk Ayat 2 Lengkap dengan Terjemah dan Tafsirnya
Surat Al Mulk Ayat 2 Lengkap dengan Terjemah dan Tafsirnya /Pexels/Rondae Production/

BeritaSampang.com - Surat Al Mulk adalah surat ke 67 dalam Al- Qur’an yang terdiri dari tiga puluh ayat. Surat ini tergolong surat Makkiyah dan terletak dalam Al-Qur'an pada juz 29.

Kata Al Mulk diambil dari ayat pertama surat ini. Al Mulk memiliki arti kerajaan. Surat Al Mulk disebut juga dengan At Tabaraak yang artinya adalah Maha Suci.

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman dalam surat Al Mulk ayat 2:

Baca Juga: Surat Al Mulk Ayat 1 Lengkap dengan Terjemah dan Tafsirnya

ۨالَّذِيْ خَلَقَ الْمَوْتَ وَالْحَيٰوةَ لِيَبْلُوَكُمْ اَيُّكُمْ اَحْسَنُ عَمَلًاۗ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْغَفُوْرُۙ

Arab-Latin:
Allazii khalaqal-mauta wal-hayaata liyabluwakum ayyukum ahsanu 'amalaa, wa huwal-'aziizul-gafuur

Baca Juga: Surat Ali Imran Ayat 194 Lengkap dengan Terjemah dan Tafsirnya

Terjemah:
"yaitu yang menciptakan kematian dan kehidupan untuk menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dia Mahaperkasa lagi Maha Pengampun." (QS. Al Mulk 67: ayat 2)

Tafsir Ringkas Kemenag:
Salah satu bukti kekuasaan-Nya adalah Dia Yang menciptakan mati dan menentukan ajalnya, dan hidup dengan menentukan kadar-kadarnya, untuk menguji kamu, di antara kamu yang lebih baik dengan seikhlas mungkin. Dan Dia Mahaperkasa tidak ada satu pun yang dapat mengalahkan-Nya, Maha Pengampun dengan menghapus dosa bagi orang-orang yang hilang.***

Editor: Miftahul Arifin

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x