Teco Masih Optimis Soal Peluang Bali United Lolos ke Semifinal AFC Cup 2022

- 29 Juni 2022, 15:42 WIB
Pelatih Bali United, Stefano ‘Teco’ Cugurra masih optimis timnya dapat melaju ke babak semifinal AFC Cup 2022 Zona ASEAN
Pelatih Bali United, Stefano ‘Teco’ Cugurra masih optimis timnya dapat melaju ke babak semifinal AFC Cup 2022 Zona ASEAN /Baliutd.com

BeritaSampang.com- Pelatih Bali United, Stefano Cugurra mengaku tetap optimis perihal peluang tim asuhannya lolos ke babak semifinal AFC Cup 2022 Zona ASEAN.

Pelatih yang akrab disapa Teco itu tak ada masalah menghadapi satu laga sisa melawan Kaya FC, pada Kamis, 30 Juni 2022 besok.

Sebelumnya Bali United harus menelan kekalah telak 2-5 saat menjamu klub asal Kamboja, Visakha FC. Meski begitu peluang tim berjuluk Serdadu Tridatu ke babak selanjutnya masih cukup terbuka lebar.

Baca Juga: Horoskop Harian Zodiak Scorpio Hari ini, Kamis 30 Juni 2022: Keadaan Hubunganmu Akhir-akhir ini Membingungkan

Asalkan mereka mampu mengamankan tiga poin dari Kaya FC pada pertandingan yang digelar di home base mereka, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Saat ini Bali United telah mengantongi tiga poin dari dua pertandingan dengan torehan sekali menang dan sekali kalah. Kemenangan diraih Bali United saat mereka mengalahkan wakil Malaysia, Kedah FC dengan skor 2-0 pada pertandingan pembuka Grup G AFC Cup 2022 Zona ASEAN.

“Jadi apapun bisa terjadi dan kami harus tetap semangat sehingga mampu bermain baik di laga terakhir,” kata Teco dikutip BeritaSampang.com dari laman resmi klub, Rabu, 29 Juni 2022.

Baca Juga: Sering Mendapat Perawatan Medis, Ruben Onsu Ungkap Kondisi Sebenarnya

Teco berharap anak asuhnya segera melupakan hasil buruk saat melawan Visakha FC beberapa waktu lalu. Ia juga berharap Fadil Sausu dkk untuk tampil all out saat menghadapi Kaya FC.

Halaman:

Editor: Imron Basuki Rahmat

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x