Kenali Berbagai Manfaat Sawi Putih yang Salah Satunya untuk Diet

13 September 2021, 21:20 WIB
Ilustrasi Sawi Putih /Graceful Hydroponics

BeritaSampang.com - Siapa yang tidak kenal dengan sawi putih? Sayuran yang berasal dari negara tirai bambu atau Cina ini banyak sekali digemari oleh berbagai macam kalangan.

Selain harganya yang cukup terjangkau, sawi putih kaya sekali akan kadungan di dalamnya yang mana kandungan tersebut sangat bermanfaat bagi tubuh.

Maka tidak heran jika sayuran yang satu ini banyak digemari. Namun meskipun digemari, ternyata jarang sekali orang-orang yang mengetahui manfaatnya.

Sebagaimana yang dilansir dari PORTAL JEMBER dari sayurbox.com, berikut ini adalah manfaat sawi putih yang jarang diketahui.

Baca Juga: Sejarah Singkat Padat Pembangunan Masjid Istiqlal

Mampu Menurunkan Berat Badan

Bagi kamu yang sedang menjalankan program diet, mengonsumsi sawi putih menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Hal tersebut dikarenakan sawi putih mampu menurunkan berat badan. Kandungan kalori yang terdapat di dalamnya sangat rendah.

Selain dimakan, kamu pun bisa mengaplikasikan sawi putih menjadi jus yang dicampur dengan buah-buahan segar seperti pisang, stroberi, atau blueberry.

Memperkuat Imunitas Tubuh di Masa Pandemi

Kandungan Vitamin C yang sangat tinggi, menjadikan sayuran yang satu ini sangat rekomended untuk dikonsumsi secara rutin.

Sebagaimana yang sudah diketahui, bahwa Vitamin C sangat bagus sekali untuk mendorong mekanisme pertahanan tubuh.

Selain itu, Vitamin C pun mampu membantu tubuh untuk melawan berbagai macam penyakit serta mencegah terjadinya infeksi. Dengan begitu, maka imunitas tubuh pun akan tetap kuat.

Baca Juga: Wijen Ternyata Dapat Mengobati Radang Saluran Air Seni Lho!

Mengobati Anemia

Bagi kamu yang mempunyai anemia, sawi putih menjadi sayur yang tepat untuk kamu konsumsi.

Pasalnya tingginya konsentrasi zat besi yang terdapat di dalam sawi putih mampu membantu tubuh memproduksi hemoglobin dalam darah.

Sebagaimana yang diketahui, bahwa hemoglobin di dalam tubuh sendiri sangat berperan penting dalam mengangkut oksigen ke seluruh tubuh.

Dengan begitu, maka produksi sel darah merah pun akan jauh lebih cepat.

Mampu Menjaga Kesehatan Mata
Bukan hanya wortel saja yang mampu menjaga kesehatan mata, kandungan beta karoten yang terdapat di dalam sawi putih pun mampu menjaga kesehatan mata.

Lebih dari itu, kandungan tersebut pun mampu mencegah degenerasi makula serta katarak. Maka tidak heran jika sayuran asli Tiongkok ini sangat bagus untuk dikonsumsi, terutama bagi yang berusia lanjut.

Baca Juga: Skincare Alami Menggunakan Tomat

Menstimulasi Pertumbuhan Rambut

Siapa sangka jika sawi putih mampu menstimulasi pertumbuhan rambut? Pasalnya, manfaat sawi putih yang satu ini tidak banyak yang mengetahuinya.

Kandungan vitamin C dan E yang terdapat di dalamnya terbukti mampu meningkatkan serta menjaga pertumbuhan rambut senantiasa sehat.
Bukan hanya itu saja, kandungan zat besi yang terdapat pada sawi putih pun mampu meningkatkan kadar ferritin dalam tubuh.

Ferritin sendiri dikenal sering melawan kerontokan pada rambut. Bagi kamu yang mempunyai masalah rambut rontok, mengkonsumsi sawi putih secara rutin merupakan solusi yang tepat.

Itulah lima manfaat sawi putih yang jarang diketahui. Dengan mengonsumsinya secara rutin, maka kamu pun akan merasakan manfaat dari sawi putih secara maksimal.***

 

Editor: Alfiyah Rizzy Afdiquni

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler