Tak Selalu Benjolan, Inilah Gejala Kanker Payudara yang Harus Diwaspadai

- 16 Juli 2022, 07:47 WIB
Gejala Kanker Payudara selain benjolan
Gejala Kanker Payudara selain benjolan /Pexels/Anna Tarazevich

BeritaSampang.com - Kanker payudara merupakan kanker yang terjadi di sel-sel payudara.

Kanker payudata terjadi pada sel-sel jaringan payudara yang tubuh secara abnormal.

Gejala yang sering ditemui pada pengidap kanker payudara adalah timbulnya benjolan pada payudara.
 
Baca Juga: Zodiak Sagitarius Hari ini, Sabtu 16 Juli 2022: Hari ini Kamu akan Jadi Pusat Perhatian!

Namun terdapat beberapa gejala lain selain benjolan yang sering sekali kamu abaikan.

Gejala kanker payudara selain bejolan yang harus kamu waspadai, berikut rangkuman BeritaSampang.com dikutip dari thehealthy.com

1. Lesung pipit kecil di payudara

Lesung pipit yang sangat halus di payudara dapat dengan sering di abaikan karena keterbatasan pengetahuan.

Setiap lesung pipit atau retraksi kulit pada payudara, harus diperiksa oleh dokter untuk ditindak lebih lanjut.

2. Iritasi kulit

Kulit bisa teriritasi karena banyak sebab, termasuk  bra yang tidak pas, ruam panas, dermatitis kontak, atau masalah kulit lainnya

Tetapi dalam kasus yang jarang terjadi, iritasi kulit bisa menjadi gejala kanker payudara.

Menurut dokter Jessica Shepherd , MD, seorang ginekolog di Baylor Scott & White Women's Health Group di Dallas, bila payudara mengalami kemerahan, pembengkakan, iritasi kulit, gatal, atau ruam yang baru atau telah ada lebih lama dari yang diperkirakan, segera periksakanke dokter.
 
Baca Juga: Zodiak Scorpio Hari ini, Sabtu 16 Juli 2022: Hari ini Kamu Penuh dengan Antusiasme!

3. Keluarnya puting susu

Jika kamu sedang menyusui atau hamil, keluarnya susu pada puting mungkin tidak perlu dikhawatirkan. 

Namun untuk wanita lain, jenis air susu tertentu harus diperiksa oleh dokter. 

Keputihan atau air susu yang tidak jernih , mungkin berwarna kehijauan atau kekuningan, atau berdarah juga bisa menjadi gejala kanker payudara, apalagi jika terjadi secara spontan, hal ini bisa menjadi penyebab kekhawatiran.

4. Bintik merah atau memar

Tanda-tanda lain dari kanker payudara adalah inflamasi yang mencakup timbulnya bercak merah atau tanda seperti memar pada kulit.
 
Baca Juga: Tes IQ: Tantang Dirimu Menyelesaikan Persamaan Matematika Menjebak!

5. Perubahan puting

Puting biasanya tidak mengalami perubahan bentuk, ukuran, atau warna kecuali kamu sedang hamil. 

Tetapi jika kamu melihat adanya perubahan pada penampilan puting, kamu harus melakukan skrining untuk memeriksakan adanya  kanker payudara

Perubahan pada puting termasuk retraksi atau putaran puting ke dalam.

Gatal dan bersisik pada puting mungkin merupakan tanda penyakit Paget pada payudara , yang merupakan bentuk kanker payudara yang langka.

Biasanya kanker payudara mempengaruhi puting dan kulit di sekitarnya (areola).

Pengaruh kanker payudara tersebut dapat menyebabkan kulit terkelupas atau bersisik pada puting atau kulit berkerak.

Puting atau arolea atau keduanya bisa mengeras dan bahkan dapat menyebabkan sensasi kesemutan atau terbakar.
 
Baca Juga: Lirik Lagu Need To Know-Jay Park Lengkap dengan Terjemahan, Tembus 1 Juta Views

6. Perubahan tekstur kulit

Perubahan kulit pada payudara bisa menjadi tanda bahwa ada sesuatu yang salah. 

Kanker payudara terkadang dapat menyebabkan perubahan tekstur payudara.

Permukaan payudara yang kemerahan dan berlubang-lubang, mirip dengan kulit jeruk, itu terjadi karena jaringan payudara menjadi meradang karena sel kanker menghalangi saluran getah bening kecil di dalam payudara dan akumulasi cairan.

8. Bengkak dan nyeri

Jika kamu merasakan pembengkakan payudara dan terasa nyeri di bawah ketiak, bisa jadi itu adalah pembesaran kelenjar getah bening. Ini bisa menjadi tanda kanker payudara yang mulai menyebar.

9. Perubahan ukuran dan bentuk payudara

Penambahan berat badan, perubahan siklus menstruasi, dan kehamilan atau menyusui semuanya dapat memengaruhi ukuran dan bentuk payudara. 

Tetapi jika payudara berubah bentuk terlepas dari faktor-faktor lain ini seperti di atas dan hal tersebut terjadi tiba-tiba, maka itu bisa menjadi tanda kanker dan kamu harius segera periksakan ke dokter.***

Editor: Imron Basuki Rahmat

Sumber: Thehealthy


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x