Anda Sedang Ditimpa Musibah? Inilah 4 Solusi dari Ustadz Adi Hidayat'

- 20 Maret 2022, 20:35 WIB
Anda Sedang Ditimpa Musibah? Inilah 4 Solusi dari Ustadz Adi Hidayat"
Anda Sedang Ditimpa Musibah? Inilah 4 Solusi dari Ustadz Adi Hidayat" /Solehoddin /

 

BeritaSampang.com - Setiap manusia tidak bisa lepas dari yang namanya problematika kehidupan, kadang bahagia, kadang sedih.

Adanya problematika kehidupan yang menimpa manusia akan dapat menganggu sebagian pikirannya tersebut.

Berikut Penjelasan Ust Adi Hidayat dalam ceramahnya tentang beberapa solusi menghadapi problematika kehidupan.

Baca Juga: Mengharap Duniawi dalam Bershalawat, Penjelasan Ust Adi Hidayat

Seperti dilansir BeritaSampang.com dari PortalJember.com berjudul, "4 Resep saat Ditimpa Masalah Besar Menurut Ustadz Adi Hidayat, Pasti Selesai!"

"Keluarkan rumus ini dalam kehidupan," kata Ustadz Adi membuka penjelasannya.

Resep pertama yaitu yakin dengan sepenuh hati bahwa setiap masalah pasti ada solusinya.

Baca Juga: Jawablah Ketika Adzan Berkumandang Karena Ada Rahasia Istimewa Dibalik Itu Semua, Penjelasan Syekh Ali Jaber

Seperti disebutkan dalam Al Quran surah Al Insyirah ayat 4, sesudah kesulitan sesungguhnya ada kemudahan.

"Yakinkan pada jiwa Anda, setiap ada masalah pasti ada solusi," ujar Ustadz Adi.

Menurut sang ustadz, jika kita menanamkan hal ini di hati, kita akan lebih ringan dalam menghadapi hidup.

Kita juga perlu ingat bahwa Allah tidak akan memberi ujian kecuali kita sanggung menghadapinya.

Baca Juga: Iman Kepada Allah Swt., Tidak Hanya Mendapatkan Kebahagian di Dunia Tapi Juga di Akhirat, Ust Abdul Somad

Resep yang kedua yaitu kita perlu yakin bahwa masalah yang kita hadapi pasti akan selesai.

"Kalau masalah itu ingin diringankan oleh Allah, walaupun solusinya belum datang, maka tanamkan di hati Anda, 'Ini pasti selesai,'" terang Ustadz Adi.

Sang ustadz menambahkan bahwa orang yang dekat pada Allah akan tahu bahwa semua solusi ada pada Allah.

Baca Juga: Iman Kepada Allah Swt., Tidak Hanya Mendapatkan Kebahagian di Dunia Tapi Juga di Akhirat, Ust Abdul Somad

Ketika punya masalah dengan harta, orang yang dekat dengan Allah akan ingat bahwa Allah Maha Kaya.

Saat akan menghadapi suatu ujian, ia ingat bahwa Allah Maha Mengetahui dan Maha Memiliki Ilmu.

Begitu pula saat ditimpa masalah rumah tangga,ia akan ingat bahwa Allah pasti memiliki solusi.

Resep yang ketiga yakni melapangkan hati dan tidak banyak mengeluh saat menghadapi masalah.

Baca Juga: Menjaga Nama Baik Keluarga Merupakan Salah Satu Ciri Istri Shalehah, Berikut Penjelasan Ustad Adi Hidayat

"Walaupun belum datang solusi, sampaikan pada jiwa kita, 'Insyaallah selesai,'" tutur Ustadz Adi.

Kita harus bertawakal kepada Allah mengenai kapan masalah itu selesai. Yang terpenting adalah kita terus berikhtiar.

Resep yang keempat atau terakhir adalah kita harus cepat "move on".

Hal ini menurut Ustadz Adi sesuai dengan ayat 6 surah Al Insyirah.

Baca Juga: Inilah Pelaksanaan Rinci Shalat Witir Menurut Buya Yahya

"Kalau kita udah selesaikan yang ini, siapkan lagi rencana berikutnya. Jangan mati sampai di situ; jangan berhenti sampai di situ," terangnya.

Setelah itu, jangan lupakan hubungan dengan Allah. Dengan begitu, Allah akan meringankan apa yang sedang kita kerjakan.

"Itu rumusnya. Ini memang mudah dibincangkan dan tidak mudah mudah dipraktikkan," imbuh Ustadz Adi Hidayat.***(Jansilmi Nur Al-Zia/PortalJember)

Editor: Solehoddin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah