Waspada! Satgas Peringatkan Kenaikan Kasus Covid-19 Naik 620 Persen Kurang dari 1 Bulan

- 4 Juli 2022, 11:15 WIB
Pemerintah meminta masyarakat untuk kembali taat protokol kesehatan di tengah melonjaknya kasus harian angka penularan Covid-19 dalam beberapa waktu terakhir.
Pemerintah meminta masyarakat untuk kembali taat protokol kesehatan di tengah melonjaknya kasus harian angka penularan Covid-19 dalam beberapa waktu terakhir. /Pixabay/@geralt

BeritaSampang.com - Dalam beberapa hari terakhir, Indonesia dilaporkan kembali mengalami kenaikan kasus Covid-19 yang cukup signifikan. Angka peningkatannya mencapai 620 persen dalam 28 hari terakhir.

Untuk itu, Satgas Penanganan Covid-19 kembali mengeluarkan peringatan kepada masyarakat untuk kembali taat pada protokol kesehatan. Tidak hanya di Indonesia, kasus peningkatan Covid-19 juga terjadi di negara lain.

Salah satunya adalah negara tetangga, Singapura yang dikabarkan mengalami peningkatan kasus Covid-19 dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Juga: Gunakan Format Home Away, Berikut Jadwal Semifinal Piala Presiden 2022

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito meminta Indonesia kembali mengaktifkan alarm kesadaran seperti mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan.

“Artinya kita perlu kembali waspada dan ini membuktikan bahwa Covid-19 masih ada,” kata Wiku dalam keterangan resmi yang dikutip BeritaSampang.com dari laman Pikiran-Rakyat.com, Senin, 4 Juli 2022.

Diketahui dalam beberapa waktu terakhir, lonjakan peningkatan kasus Covid-19 di Indonesia dalam kasus harian berada di atas angka 2.000.

Walaupun belum sebesar puncak pada kasus sebelumnya, Wiku mengingatkan masyarakat tetap waspada dengan periode libur anak sekolah dan perayaan Idul Adha 1443 H yang sangat mungkin meningkatkan mobilitas.

Jika merujuk pada kasus serupa tahun lalu, puncak tertinggi kasus Covid-19 terjadi pada 2021 dengan lebih dari 1 juta kasus dalam sebulan.

Halaman:

Editor: Imron Basuki Rahmat

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x