Presiden Jokowi Enggan Tanggapi Kinerja Gibran Selama Menjabat Jadi Wali Kota Surakarta

- 26 Mei 2022, 19:57 WIB
Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo /setneg.go.id/

BeritaSampang.com - Presiden Joko Widodo enggan menanggapi kinerja putra sulungnya Gibran Rakabuming Raka selama memimpin Kota Surakarta, Jawa Tengah, selama satu tahun terakhir.

"Waduh, saya nggak mengikuti. Tugas dan pekerjaan saya sendiri banyak sekali," katanya saat mengunjungi Taman Balekambang Solo dikutip dari ANTARA pada Kamis, 26 Mei 2022.

Terkait dengan segala hal mengenai Kota Surakarta, ia meminta agar langsung ditanyakan kepada Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.

Baca Juga: Presiden Jokowi Kunjungi Taman Balekambang Saat Pulang ke Solo

Baca Juga: Petugas Gabungan Masih Berupaya Menambal Tanggul Laut yang Jebol di Kawasan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

"Tanya ke Pak Wali Kota karena yang saya ikuti 514 kabupaten/kota dan 34 provinsi," katanya.

Sementara itu, terkait dengan kunjungan Presiden Jokowi ke Surakarta, Gibran mengatakan ada beberapa lokasi yang dikunjungi, mulai dari Taman Balekambang, Pasar Mojosongo, dan Pasar Gede.

"Habis ini mengunjungi Pasar Harjodaksino dan Pasar Gading," katanya saat mendampingi Presiden Jokowi di Pasar Gede Solo.

Baca Juga: Presiden Jokowi Salurkan Bantuan Tambahan Modal Kepada Pedagang dan Pelaku Usaha Kecil di Pasar Gede Solo

Halaman:

Editor: Miftahul Arifin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini