Bahaya dan Manfaat Mengkonsumsi Air Putih Bagi Kesehatan Tubuh Manusia

- 22 Maret 2022, 21:00 WIB
Bahaya dan Manfaat Mengkonsumsi Air Putih Bagi Kesehatan Tubuh Manusia
Bahaya dan Manfaat Mengkonsumsi Air Putih Bagi Kesehatan Tubuh Manusia /Solehoddin /

 

BeritaSampang.com - Air merupakan sumber kehidupan utama dari manusia untuk keberlangsungan hidup. Begitupula air putih di percaya untuk menunjang kesehatan tubuh manusia.

Meminum air putih yang cukup sesuai kebutuhan manusia perhari maka akan meningkatkan kualitas tubuh yang sehat.

Sebaliknya, jika teralalu banyak mengonsumsi air maka akan berdampak buruk bagi tubuh bahkan bisa keracunan air.

Baca Juga: Tanya Buya Yahya Tentang Bolehkah Menikah di Bulan Suci Ramadhan?

Dengan terpaparnya racun sebab minum air terlalu banyak menjadikan ginjal tidak dapat menerima tersebut, sehingga membahayakan elektrolit terutama natrium dalam darah.

Akibatnya lagi akan menyebabkan perubahan pada neurologis seperti halnya berhalusinasi dan kebingungan, bahkan bisa menyebabkan kematian jika tidak segara ditangani.

Seperti dilansir BeritaSampang.com dari PikiranRakyat berjudul, "Tak Banyak Diketahui, Minum Air Putih Bisa Sebabkan Pembengkakan Otak dan Potensi Kematian"

Baca Juga: Mengharap Duniawi dalam Bershalawat, Penjelasan Ust Adi Hidayat

Untuk orang dewasa, perlu minum sekitar 2,7 hingga 3,7 liter cairan sehari. Komposisi tersebut bisa berasal dari air, makanan, dan minuman lainnya.

"Keracunan air dapat terjadi bila Anda minum lebih dari tiga sampai empat liter air dalam waktu singkat," kata pakar pengobatan darurat di Rutgers New Jersey Medical School, Lewis Nelson, MD.

Hingga saat ini, dikatakannya, belum ada takaran yang presisi dan aman dalam mengkonsumsi air putih.

Baca Juga: Jawablah Ketika Adzan Berkumandang Karena Ada Rahasia Istimewa Dibalik Itu Semua, Penjelasan Syekh Ali Jaber

Akan tetapi risiko keracunan air akan bervariasi tergantung pada frekuensi asupan, usia, jenis kelamin, dan kesehatan secara keseluruhan.

Jika terlalu banyak minum air, risiko lainnya adalah dapat membuat otak membengkak dan mengganggu fungsi normal.

"Anda harus mengetahui gejala masalah ini meliputi sakit kepala, bingung, mual, muntah dan seseorang menjadi lupa," kata sang pakar.

Baca Juga: Tips Jitu Agar Cepat Move On Ala Ustadz Abdul Somad, Simak Baik-Baik

Dia menjelaskan, jika tidak segera diobati, kondisi ini bisa menyebabkan gejala lain, seperti bicara menjadi cadel, lemah, halusinasi, kram otot, gangguan fungsi otak, kejang dan koma.***(Abdul Muhaemin/PikiranRakyat)

Editor: Solehoddin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah