Resep Kue Mochi Wijen Isi Kacang Khas Semarang

- 9 Juli 2022, 05:54 WIB
Kue Mochi Wijen Isi Kacang Khas Semarang
Kue Mochi Wijen Isi Kacang Khas Semarang /Youtube/Devina Hermawan/

BeritaSampang.com – Resep yang akan dibagikan kali ini adalah makanan penutup yang sering kita jumpai di warung atau pasar, yaitu Kue Mochi Wijen Isi Kacang Khas Semarang.

Kue Mochi ini cocok untuk disajikan sebagai makanan penutup. Rasanya yang manis membuat orang-orang yang memakannya ketagihan, karna memang memakan kue ini tidak cukup satu saja.

Berikut adalah Resep Kue Mochi Wijen Isi Kacang Khas Semarang:

Baca Juga: Spesial Resep Idul Adha: Rawon Khas Jawa Timur

Resep Mochi Semarang (24-26 pcs)

Bahan isian original:

90 gr kacang tanah goreng, giling
35 gr gula pasir
50 ml air
¼ sdt garam

Bahan isian cokelat:

75 gr campuran kacang almond panggang, giling
4 sdm Indomilk Kental Manis Swiss Choco
35 gr gula pasir
¼ sdt garam

Baca Juga: Mie Gacoan Minggir! Resep Mie Yamin Pedas Manis Khas Bandung

Bahan adonan mochi:

160 gr tepung ketan
40 gr tepung tapioka
80 gr gula pasir
2 sdt minyak
280 gr air
½ sdt garam
½ sdm perisa pisang ambon

Lainnya:

Wijen sangrai
Maizena

Baca Juga: Bukan Menu Buka Puasa! Resep Seblak Korea atau Toppoki

Cara Memasak:

1. Untuk isian original, masak air, gula, dan garam hingga mendidih kemudian masukkan kacang giling, masak di api sedang kecil hingga menyatu sambil diaduk, dinginkan.
2. Untuk isian cokelat, masukkan kacang almond, garam, gula, dan Indomilk Kental Manis Swiss Choco, masak di api sedang kecil hingga menyatu sambil diaduk, dinginkan.
3. Setelah dingin, bentuk bulat masing-masing isian dengan sendok takar ukuran 1 sdt
4. Di dalam wadah, campurkan tepung ketan, tapioka, gula pasir, garam, minyak, dan perisa pisang ambon dan air aduk rata
5. Masukkan ke dalam loyang, tutup dengan aluminium foil lalu kukus selama 30 menit
6. Keluarkan dari cetakan, uleni hingga menyatu kemudian bagi menjadi dua adonan
7. Taburkan maizena, bentuk memanjang lalu potong-potong
8. Pipihkan bagian samping mochi dengan cara dicubit, masukkan isian lalu bulatkan
9. Masukkan ke dalam wijen sangrai, ratakan
10. Mochi semarang siap disajikan.***

Editor: Miftahul Arifin

Sumber: Youtube Devian Hermawan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah